Life StyleIndustriKecantikan

Nikmat Ramadhan Berkah bagi Salon Kecantikan Moz5

Jakarta, Bericuan.id – Memasuki minggu kedua ramadan, salon salon kecantikan mulai dipenuhi oleh para customer dalam melakukan perawatan kecantikan. Selain mengisi waktu berpuasa atau istilah yang populer adalah ngabuburit, juga persiapan menghadapi hari raya Lebaran. Dimana ini adalah momen silaturahmi bersama sanak saudara dan kerabat. Tentunya tampil cantik mempesona di hari istimewa menjadi satu keinginan tersendiri bagi sebagian wanita.

Jika di awal ramadan umumnya perawatan tubuh dan wajah lebih diminati, maka menjelang akhir ramadan, treatment seperti Hair Coloring dan Hair Smoothing yang akan merubah penampakan tampilan mahkota perempuan secara langsung. Perawatan wajah seperti Suntik Botox dan Filler agar tampil kencang menawan menjadi buruan para perempuan yang menjadi penampilan sebagai prioritas dalam merayakan hari kemenangan.

Ladang Panen bagi Salon Kecantikan Moz5

Ramadan ini bisa menjadi ladang panen yang dinantikan oleh para pembisnis salon kecantikan dan klinik skincare.

Owner jaringan salon kecantikan Moz5 salon muslimah, Yulia Astuti mengakui bahwa pada awal ramadan perawatan yang diambil oleh customer masih seputar perawatan rambut dan badan. “Tapi menjelang akhir ramadhan, seperti tahun yang sudah sudah, treatment seperti gunting rambut, Hair Coloring dan Hair Smoothing lebih diminati”.

“Tidak ketinggalan Manicure dan Pedicure dimana tampilan tangan dan kuku yang halus sehat dan berkilau menjadi perhatian khusus pada saat bersilaturahmi dengan kerabat” pungkasnya sewaktu interview dengan bericuan, 18 Maret 2024.

Tingkat kesadaran untuk tampil istimewa di hari raya yang tinggi ini juga didukung oleh peranan sosial media. dimana para penggiat sosial media akan sangat aktif melakukan update status yang didukung dengan foto keluarga dan selfie, membuat konten video dan beragam aktifitas sosial media lainnya. (ADV)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Back to top button